Lexus Cetak Rekor, Mercy dan BMW Masih di Puncak

Little Piece My Mind  ;,  Jakarta -Merek mobil mewah Lexus, selama bulan Februari lalu mencatat angka penjualan sebanyak 101 unit. Kecil? Bagi Lexus angka itu sudah tinggi, bahkan menorehkan rekor.
Lexus Cetak Rekor, Mercy dan BMW Masih di Puncak

http://pedagangasonganonline.wordpress.com/   Lexus menyebutkan, angka penjualan 101 unit itu merupakan penjualan bulanan tertinggi mereka selama eksis di Indonesia

Sepanjang bulan lalu, Lexus RX Series mengukuhkan posisinya sebagai kontributor utama penjualan dengan total 55 unit. Lexus RX270, menjadi backbone dengan berkontribusi sekitar 89% dari total penjualan RX Series.

Di lain pihak, Lexus ES yang baru diperkenalkan di Indonesia pada tahun lalu menjelma menjadi future backbone sedan Lexus, dengan berkontribusi sebesar 21,8%. Sementara itu, Lexus LX Series menyumbang sebesar 18,8% dari total penjualan Lexus selama bulan lalu.

"Kami bersyukur atas rekor penjualan bulanan tertinggi yang dicatatkan Lexus pada Februari lalu. Pencapaian tersebut semakin menunjukkan bahwa Lexus direspons dengan sangat baik oleh para Lexus Enthusiasts," ujar Principal Lexus Indonesia Johnny Darmawan dalam siaran pers.

Johnny menyebutkan bahwa pada awalnya ketika Lexus memperkenalkan diri di Indonesia, pada 2007 silam, tujuan utamanya bukanlah untuk mengejar peringkat nomor satu penjualan, melainkan untuk menghadirkan kembali budaya otomotif yang menekankan ikatan emosional antara pemilik Lexus dengan kendaraannya.

Sehingga, tidak mengherankan jika Lexus mencatatkan prestasi yang membanggakan dan masuk ke dalam top 3 mobil premium di Tanah Air, kendati eksistensi selama hampir 7 tahun dapat dikatakan masih tergolong baru.

Sementara itu, dari data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Mercedes-Benz masih memimpin pasar mobil premium nasional
dengan angka penjualan 197 unit di Februari lalu, di urutan kedua ada BMW yang mencatat 188 unit.



Sumber ;,   http://oto,detik,com